Daftar Harga HP Lenovo Terbaru 2016

Sabtu, 26 Maret 2016

Harga dan Spesifikasi Tablet Lenovo A7-50 A3500 April 2016

Pihak Lenovo kembali mengeluarkan perangkat tabletnya, kali ini bernama Lenovo A7-50 alias A3500. Tablet yang diperkenalkan secara resmi pada awal tahun 2014 ini sekarang sudah tersedia baik secara online maupun offline. Dilihat dari namanya, perangkat ini memiliki spesifikasi yang lebih yinggi dari seri sebelumnya, yaitu Lenovo A3300 yang lebih dulu beredar di pasaran.

Lenovo A3500 hadir untuk menjawab kebutuhan pasar yang mendambakan sebuah tablet dengan harga terjangkau namun memiliki spesifikasi menawan. Setelah diperkenalkan pada awal tahun ini, akhirnya secara resmi diluncurkan bersama dengan dua tablet lainnya, yaitu A7-30 dan A8-50 alias Lenovo A5500. Ketiganya dihadirkan dengan pilihan warna yang atraktif, cocok untuk kalangan muda yang sangat aktif di Indonesia.

Harga Tablet Lenovo A7-50 A3500


Seperti disinggung di awal, bahwa Tab A7-50 dilempar ke pasaran untuk bertarung di segmen pasar menengah kebawah. Dimana saat ini, cerk tersebut sedang ramai diincar bukan hanya oleh vendor lokal tapi juga vendor-vendor mapan yang sudah punya nama. Namun, pihak Lenovo tetap optimistis, harga dan spesifikasi yang ditawarkan untuk tablet ini sudah sangat cocok dan akan diterima dengan baik di masyarakat.

Saat ini, harga tablet Lenovo A3500 ada di kisaran Rp 1.999.000 atau 2 jutaan. Ini merupaka harga yang sangat krusial, karena pada rentang harga ini berjejer tablet dari vendor-vendor lain dengan kualitas bagus. Misalnya saja Acer Iconia Tab 7 A1-713, Advan Vandroid T5C, Axioo Picopad 7 GGDV4, Advan Vandroid T3C, dan Tablet Mito T910. Sanggupkah Lenovo melewati hadangan para kompetitornya tersebut?

Tablet Lenovo A7-50
Tablet Lenovo A7-50 A3500

Lenovo A3500 dibekali layar berukuran 7 inci dengan resolusi 800×1280 pixels. Ditambah dengan kerapatan layar sebesar ~216 ppi pixels density, mampu memberikan kenyamanan pada mata penggunanya. Dengan keunggulan layar HD tersebut, tablet ini sangat cocok digunakan untuk menonton video kualitas HD. Tidak cuma itu, layar LCD IPS kapasitif touchscreen yang dibawanya sudah mendukung multitouch hingga 5 titik sentuhan jari yang tentunya akan memudahkan pengguna dalam mengeksplor semua hal yang ada dalam perangkat.

Selain layar yang bagus, Lenovo A7-50 ini juga dibekali dengan performa luar biasa. Ini didapat dari prosesor yang menjadi dapur pacunya, yaitu prosesor dari Mediatek seri MT83282 yang berjenis quad core A7 dengan kekuatan 1,3 GHz. Anda dapat menjalankan beberapa aplikasi sekaligus (multitasking) dengan lancar.

Tablet Lenovo A7-50 mengusung android Jelly Bean sebagai sistem operasinya dan direncanakan mendapat upgrade ke andoir KitKat dalam waktu dekat. Dengan kapasitas RAM sebesar 1 GB, perangkat ini dapat digunakan untuk meainkan game-game HD dengan lancar. Tentunya ini kabar gembira bagi anak-anak muda yang masih doyan ngegame.

Selain dibekali layar dan prosesor yang bagus, Lenovo A3500 juga dibekali dengan dua buah kamera. Untuk kamera depannya memiliki resolusi 5 Megapixel, sementara kamera depannya 2 megapixels. Hasil jepretan kameranya memang tidak terlalu memuaskan, namun cukup untuk ukuran tablet.

Dengan ragam pilihan konektivitas yang tersedia, Anda tidak perlu bingung jika ingin terhubung ke internet. Tablet dengan memori internal 16 GB ini sudah mendukung jaringan 3G HSDPA. Jika kebetulan sedang di cafe atau tempat tertentu yang memiliki hostspot, Anda juga bisa tersambung melalui WiFi. Bagi yang masih doyan chatting atau bersocial Anda bisa menginstal bermacam aplikasi chatting seperti BBM, Whatsapp, KakaoTalk, Line, dan sebagainya. Begitu juga dalam hal berbagi file antarperangkat, Anda bisa memanfaatkan bluetooth dan port microUSB.

Tablet Lenovo A3500
Tablet Lenovo A7-50 A3500

Kapasitas memori internal tablet ini yang 16 GB sebenarnya sudah cukup besar jika digunakan untuk keperluan sehari-hari. Namun jika anda merasa masih kurang, bisa memanfaatkan slot microSD yang bisa menampung hingga 32 GB. Untuk mengakses semua fitur yang ada dalam tablet Lenovo A3500, sebuah baterai Li-ion berkapasitas 3450 mAh menjadi sumber dayanya.

Spesifikasi Tablet Lenovo A7-50 A3500

NetworkGSM 850 / 900 / 1800 / 1900, HSDPA 900 / 2100
Tipe LayarIPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors
Ukuran Layar800 x 1280 pixels, 7.0 inches (~216 ppi pixel density)
Dimensi198 x 121.2 x 9.9 mm / 320 g
MultimediaVibration, MP3 ringtones, 3.5 mm Jack Audio, Speakerphone
MemoriInternal 16 GB Storage, 1 GB RAM, microSD up to 32 GB
Data3G HSDPA 21 Mbps, HSUPA 5.76 Mbps, EDGE, GPRS
WLANWi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, Wi-Fi hotspot
KonektivitasBluetooth v4.0 with A2DP, microUSB v2.0
KameraPrimer 5 MP (2592х1944 pixels), Sekunder 2 MP
OSAndroid OS, v4.2.2 (Jelly Bean), upgradable to v4.4.2 (KitKat)
CPUMediatek MT8382 Quad-core 1.3 GHz Cortex-A7
PerpesananSMS(threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM, RSS
PlayerMP4/H.264/H.263 player, MP3/WAV/eAAC+ player
Fitur TambahanJava Emulator, FM Radio, Browser, Calculator, Clock, Calendar, E-Book Reader, Video & Audio Recorder, A-GPS
BateraiNon-removable Li-Ion 3450 mAh battery
HargaHarga Baru Rp. 1,999,000.00 / Harga Second Rp -

Secara umum, Lenovo A7-50 A3500 merupakan tablet yang cukup bagus dan layak untuk dijadikan pilihan diantara para pesaingnya. Kelebihan tablet ini ada pada layar dan performa dari prosesornya. Kapasitas memori internalnya juga lumayan besar, didukung dengan slot memori eksternal. Sementara kekurangannya ada pada kamera yang kemampuannya masih standar serta tidak adanya fitur Dual SIM.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+